SPECIAL IN-HOUSE TRAINING

Mari belajar langsung dari yang sudah expert untuk scale-up dengan pelatihan-pelatihan proven yang sudah kami susun untuk mengembangkan bisnis Anda agar lebih baik dan berkembang. Pelatihan-pelatihan ini kami susun sedemikian rupa agar memiliki value dan impact yang besar untuk bisnis Anda.

1. Digital Branding Sprint

Tidak semua orang tahu bahwa kunci sukses besar berbisnis sekarang ini adalah memiliki dan merawat brand. Kenapa? Karena memiliki logo, slogan hingga desain akan tetapi tanpa memahami metode branding, hanya akan menanggung lelahnya branding tanpa hasil.

Bahkan, bisa jadi yang Anda lakukan itu hanyalah selling bukannya branding. Sehingga, pelanggan dengan mudah pergi ke kompetitor. Di sisi lain, kompetitor Anda sudah mampu meningkatkan target pejualan, adanya repeat order, serta potensi pelanggan baru yang besar.

Tidak mengherankan, jika budget marketing Anda menjadi sangat tinggi dan profit makin menipis.

Tak hanya itu, tim Anda tidak tahu identitas brand Anda sehingga minim strategi. Parahnya, sampai kehilangan arah! Pilihan strategi perang harga untuk menang dari kompetitor bukanlah solusi yang tepat. Jangan sampai tim pemasaran justru merusak brand karena mengandalkan hoki tanpa data.

Sekarang ini, saat kita ingin melakukan branding, jauh lebih mudah dan murah bila tahu caranya, tidak seperti zaman dahulu yang sulit dan memakan biaya yang besar. Hal ini karena belum adanya dunia digital yang semarak sekarang.

Oleh karena itu, di zaman digital ini, Anda harus sadar dan mulai untuk menggunakan digital branding.

Anda butuh metode branding yang ramah dengan dunia digital. Yang terbukti bisa membuat pelanggan semakin percaya dan mampu menjadi pemenang di tengah banyaknya informasi dan kompetisi yang begitu sesak.

Kalau Anda tidak segera melakukan digital branding, maka siap-siap Bisnis Anda kalah bersaing melawan bisnis lainnya dan terlupakan oleh pelanggan.

Digital Branding Sprint adalah sebuah workshop yang memandu para business owner, CEO, dan tim pemasaran yang ingin memaksimalkan tidak hanya fundamental branding-nya, akan tetapi juga digital branding-nya.

Di Digital Branding Sprint, Anda yang akan membedah brand Anda sendiri menggunakan 5 langkah SPRINT dengan goal untuk aktivasi dari old playing field ke digital playing field. Sehingga, Anda mampu memahaminya lebih dalam tentang brand Anda tanpa perlu khawatir lupa setelah workshop berakhir.

Mengenai informasi lebih lanjut tentang workhsop ini, silakan KLIK DI SINI.

 


2. The Genius Copywriting Framework

Bagaimanapun, bila kita bisa membuat copywriting yang mantap, akan menjadikan konversi kita brutal dan menggila. Bila Anda harus mempelajari 10 ilmu penting untuk berjualan, maka copywriting adalah salah satu fokus yang harus Anda pelajari.

Cukup pelajari framework-nya, maka Anda akan mendapatkan gambaran besar dan fondasinya. Dengan begitu, Anda bisa meracik bahkan mengembangkan ilmu copywriting itu sendiri dan mempraktikkannya untuk bisnis Anda sesuai dengan karakter dan narasi yang ingin Anda bangun terhadap brand Anda.

Workshop ini akan memberikan fundamental framework yang sangat penting tentang copywriting yang akan bisa Anda praktikkan untuk beragam content marketing yang Anda jalankan dalam bisnis Anda.